Ketua PA Curup Melakukan Kunjungan ke PA Probolinggo dalam Rangka Silaturahmi
Ketua Pengadilan Agama Curup, H. Moh. Muhibuddin, S.Ag., S.H., M.S.I. mengunjungi Pengadilan Agama Probolinggo pada Kamis, 19 Januari 2023. Kedatangan Ketua PA Curup disambut hangat oleh Ibu Ketua PA Probolinggo, Ibu Dr. Hj. Rizkiyah Hasanah, S.Ag., M.Hum. Bersama dengan Wakil Ketua (Bapak Makhmud, S.Ag., M.H.) dan para Hakim (Bapak Ahmad Hidayatul Akbar, S.H.I., M.H. dan Bapak Rifqi Kurnia Wazzan, S.H.I., M.H.), mereka melakukan pertemuan di Ruang Ketua.
Kunjungan Ketua PA Curup ke PA Probolinggo kali ini adalah dalam rangka silaturahmi antar satuan kerja. Kunjungan tersebut dilaksanakan sehari setelah Pelantikan dan Pengambilan Sumpah terhadap Bapak Rifqi Kurnia Wazzan, S.H.I., M.H. sebagai Hakim Baru PA Probolinggo yang telah dilaksanakan pada Rabu, 18 Januari 2023 yang lalu. Dalam kunjungan tersebut juga dibahas terkait situasi dan kondisi di masing-masing satua kerja serta pencapaian-pencapaian apa saja yang telah diperoleh selama satu tahun terakhir.
Ketua Pengadilan Agama Curup, H. Moh. Muhibuddin, S.Ag., S.H., M.S.I., mengucapkan terima kasih atas sambutan hangat yang ditunjukkan oleh Pengadilan Agama Probolinggo. Selain itu, Beliau mengapresiasi pencapaian terbaik yang telah dicapai oleh Pengadilan Agama Probolinggo selama setahun terakhir. Sementara itu, Ketua PA Probolinggo, Ibu Dr. Hj. Rizkiyah Hasanah, S.Ag., M.Hum., juga mengapresiasi kinerja terbaik dan pencapaian terbaik yang diraih oleh Pengadilan Agama Curup. Beliau juga mengharapkan agar tali silaturami antara Pengadilan Agama Curup dan Pengadilan Agama Probolinggo dapat senantiasa terjaga dengan baik. Para
Berita Terkait: